Siap-Siap War! Tiket Indonesia Vs Argentina Bisa Dibeli Mulai Tanggal 5 Juni 2023 Lewat BRI

- Selasa, 30 Mei 2023 | 17:34 WIB
Erick Thohir rilis harga tiket Indonesia Vs Argentina pada 29 Mei 2023. Simak jadwal pembelian tiketnya hanya di BRI.
Erick Thohir rilis harga tiket Indonesia Vs Argentina pada 29 Mei 2023. Simak jadwal pembelian tiketnya hanya di BRI.

DETI60.COM - Laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia melawan sang juara Piala Dunia 2022, Timnas Argentina sudah banyak dinantikan para pecinta sepak bola tanah air.

Untuk diketahui, jadwal Timnas Indonesia Vs Timnas Argentina rencananya akan berlangsung pada 19 Juni 2023 di Stadion GBK, Jakarta.

Dalam hal ini, pada Senin, 29 Mei 2023, Erick Thohir yang merupakan Ketua Umum PSSI mengumumkan jadwal penjualan dan harga tiket pertandingan antara Indonesia Vs Argentina.

Nah, Ketua Umum PSSI tersebut menjelaskan bahwa tiket Indonesia Vs Argentina bisa dibeli pada tanggal 5, 6, dan 7 Juni 2023 melalui website resmi PSSI dan tiket.com.

Baca Juga: Terbaru Dari Kabar PSSI Resmi Umumkan Harga Tiket Indonesia Vs Argentina, Segini Setelah Dikenakan Pajak

Bagi yang ingin mengetahui harga tiket FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina bisa simak berikut ini:

- Harga Kategori III yaitu Rp 600 ribu

- Harga Kategori II yaitu Rp 1,2 juta

- Harga Kategori I yaitu Rp 2,5 juta

- Harga Kategori VIP Barat dan Timur Rp 4,250 juta.

Baca Juga: Update KUR BRI 2023 Plafon Rp 100 Juta Bunga Berapa? Yuk Cek Cara dan Syarat Pengajuannya

Lebih lanjut, Erick Thohir juga menyebutkan bahwa pihaknya bakal menyediakan tiket sebanyak 60.000 tiket.

Kemudian, Erick Thohir juga menyampaikan bahwa khusus untuk nasabah BRI, akan mendapat benefit yaitu dapat membeli lebih awal pada tanggal 5 Juni 2023.

“Yang pasti kami akan mulai penjualan pada 5 Juni khusus untuk nasabah BRI yang telah menjadi sponsor. Kita ingin memberikan service yang terbaik pada masyarakat”, ungkap Erick.

Baca Juga: Ini Cara Baru Para Pengusaha Indonesia Menangkan Transaksi Milyaran Ditengah Iklim Ekonomi Masa Kini.

Halaman:

Editor: Rafi Mufti Wijaya

Sumber: Rilis

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Marak Kembali Uang Palsu Dengan Sebutan Uang Mutilasi:

Selasa, 12 September 2023 | 06:05 WIB
X